Rexer's Malang



Siapa yang tidak mengenal Kota Malang. Kota Malang adalah kota terbesar ke dua di Jawa Timur setelah Surabaya. Kota Malang selain terkenal sebagai kota pelajar dan kota wisata, ternyata juga mempunyai tempat yang spesial di hati para pecinta kelinci nusantara. Mengapa demikian? yah walaupun belum sepopuler seperti di Lembang, Jawa Barat, Perlahan namun pasti Kota Malang juga merupakan salah satu kota ternama yang terkenal dengan dunia perkelinciannya terutama dari jenis kelinci Hias.

Di antara banyak jenis kelinci Hias, kelinci rex-lah disini yang perkembangannya paling populer. Dan untuk selalu memajukan kualitas kelinci rex di Malang, dibentuklah kelompok peternak rex yang dikenal dengan sebutan Rexer's Malang. Kelompok ini juga merupakan satu-satunya kelompok yang khusus menggeluti satu jenis kelinci yang ada di Jawa Timur. Tidak heran jika kami menganggap kelompok ini sebagai Pioneer satu-satunya dalam kemajuan kelinci hias di Malang.

Rexer's Malang masih berusia sangat muda. Kelompok Rexer's Malang berdiri pada tanggal 6 Desember 2015. Pada Awal dibentuk, kelompok ini beranggotakan 9 orang, namun setelah berjalan beberapa saat kini Rexer's Malang hanya beranggotakan 4 orang yang aktif. Beberapa anggota mulai mengundurkan diri dari kelompok karena sebagian dari mereka menganggap misi yang diemban dalam rexer masih dirasa terlalu berat.

Sebagai kelompok yang ingin memajukan kualitas rex, Rexer's sendiri mempunyai visi ingin menjadikan kota Malang sebagai barometer rex berkualitas. Mengingat usaha dalam menggapai visi ini tidaklah mudah, maka misi-misi yang disusunpun juga sangat ketat. Salah satu misi yang wajib dilakukan anggota setelah bergabung dalam kelompok adalah segera mengagendakan program upgrade materi kandang dalam kurun waktu satu tahun dan Tujuan akhir breeding haruslah sesuai dengan SOP (Standart Of Perfection).

Kelompok rexer's Malang selalu membuka pintu bagi kalian semua yang ingin bergabung jika anda mempunyai visi dan misi yang sama dengan mereka dengan syarat anda haruslah warga Malang Raya dan mempunyai track record yang jelas/baik. Perlu diingat bahwa misi kelompok ini tidaklah mudah. Sederhananya mereka yang tergabung dalam kelompok adalah mereka yang hanya mau fokus dalam memperbaiki kualitas dan mempunyai dedikasi tinggi dalam dunia perkelincian rex. Mereka yang tergabung dalam kelompok bukanlah orang-orang yang berternak hanya untuk mencari Uang (mata pencaharian), karena murni dari Hobi adalah nomor satu dan penghasilan/uang hanya sebagai bonus.


Rexer's Malang Rexer's Malang Reviewed by Ardya Garini on 18:27 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.